Selasa, 24 April 2012

Saya Lelah

Ketika saya belum melihat batasnya
Semangat itu tetap ada
Saya percaya, Saya bisa
Yakin kalau semua akan berlalu dengan semestinya
Pesimisme lemparlah jauh-jauh
Optimisme menyelimuti setiap ruang yang ada
Tak ada yang tak mungkin
Karena saya yakin

Tapi sekarang saya telah melihat batasnya
Saya sudah melihat batasnya
Saya hampir menggapai penghujungnya
Ternyata
Saya lelah
Bukan menyerah
Hanya ingin menutup mata
Hanya ingin mencairkan peluh yang membeku menjadi tetes-tetes air mata

Sekedar lelah
Bukan menyerah
Hanya sedikit jengah
Atau mungkin hilang arah
Entahlah
Saya lelah...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar