Kamis, 12 Agustus 2021

Kehilangan

Ada Bulan yang meleleh di penghujung Juni
Malam gelap gulita
Matahari enggan terbit, dia hanya terpaku di tengah-tengah subuh
Menangis. Merindu.
Malam semakin panjang, gelap semakin nyalang.
Sedih, pedih.
Kehilangan.

Rabu, 16 Juni 2021

30 Hari Lagi

30 hari dari sekarang

Jika saja
Ya.. jika saja itu terjadi
Maka genap satu tahun.

Aku manusia yang terlalu banyak berandai-andai
Tenggelam dalam mimpi-mimpi sebatas mimpi
Terlalu jauh mengumpamakan

Jika saja
Jika saja
Jika saja

Berakhir dalam kalimat
Jangan terlalu banyak berharap

Oh ya.
Terima kasih sudah datang
Setidaknya ada sesuatu yang bisa dikenang

Rabu, 24 Februari 2021

23/02/2021

 Sebelum aku sadar bahwa itu mimpi,

Aku menerima pesanmu dengan rasa bahagia.

"Kamu kembali" ucapku dalam hati.

Senin, 01 Februari 2021

Kenapa Begitu Sedih?

Kenapa begitu sedih?

Padahal kita hanya bertukar cerita di pergantian malam
Yang berakhir ketika siang menjelang

Kenapa begitu sedih?
Padahal kita dua manusia yang hanya kebetulan berpapasan di persimpangan waktu
Tanpa ada tujuan untuk menetap

Kenapa begitu sedih?
Seperti kehilangan seseorang yang sudah lama dimiliki
Padahal ini pertemuan tanpa arti

Kenapa begitu sedih?
Mungkin karena aku begitu kesepian untuk kembali ditinggal lagi

Minggu, 31 Januari 2021

Hanya 2 Musim

16 Juli, awal dari cerita ini
Hari itu musim panas, aku ingat
Matahari tenggelam cukup lama
Bertukar cerita di pergantian malam
Sebisaku kutahan kantuk
Sesenang itu untuk tetap bercengkerama

Esoknya, kutahan rindu
Pagi belum terbit di kotanya
Sepulang kerja kutunggu sebuah pesan
2 kata itu membuang lelah
"Sudah pulang?"
Maka perbincangan akan dimulai kembali hingga pagi

Aku suka

Tapi sepertinya kisah ini terlalu singkat
Begitu cepat
Belum sempat salju turun
Dia pergi di musim gugur